Angkat Tema Investasi dan Kemandirian Kota, Makassar Tuan Rumah Rakernis Nasional Apeksi  2022

    Angkat Tema Investasi dan Kemandirian Kota, Makassar Tuan Rumah Rakernis Nasional Apeksi  2022

    MAKASSAR - 64 kota se-Indonesia menghadiri Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) 2022, di Four Point by Sheraton, Senin (7/11/2022).

    Dihadiri Walikota, Wakil walikota, dan sekretaris daerah (sekda), kegiatan ini mengangkat tema ‘Otonomi Fiskal, Investasi dan Kemandirian Kota’.

    Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengucapkan terima kasih kepada seluruh kota yang hadir mengikuti kegiatan Rakernis Nasional APEKSI 2022.

    “Mewakili Pemerintah Kota Makassar izinkan saya mengucapkan terima kasih kepada walikota, wakil walikota, dan sekda yang sempat hadir di kegiatan ini, ” ucap Danny Pomanto.

    Diketahui Rakernis Nasional APEKSI 2022 berlangsung 7-9 November 2022. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Deputi Bidang SDM Aparatur Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara (Menpan-RB) Alex Denni, dan Ketua Umum APEKSI Bima Arya.

    “Rakernis APEKSI adalah aspirasi semua kota dan banyak persoalan-persoalan perkotaan yang akan kita bahas bersama di sini untuk bisa kita bersama-sama mencari solusinya, ” jelasnya.

    Rakernis Nasional APEKSI 2022 akan diparalelkan dengan beberapa kegiatan seperti Makassar Investment Forum dan HUT ke – 415 Tahun Kota Makassar. Termasuk City Tour ke Lorong Wisata yang merupakan program unggulan Pemkot Makassar.(***)

    makassar sulsel
    Jurnalis Indonesia Satu

    Jurnalis Indonesia Satu

    Artikel Sebelumnya

    Puncak HUT Kota Makassar ke 415 Bakal Dihadiri...

    Artikel Berikutnya

    Gubernur Andi Sudirman Terima Audiensi Ketua...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Deteksi Dini Kanker Kulit, UPK4 Sulsel Gelar Pemeriksaan Gratis Satu Bulan
    Pemprov Sulsel Gelar Kajian Islam Memberantas Korupsi dan Suap Hadirkan Ustadz Erwandi Tarmizi Anwar
    Gubernur Sulsel Hadiri Pelantikan Rektor IPB Prof. Arif Satria
    Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan ke Korban Kebakaran di Jalan Nuri 
    KPPN Bantaeng Gelar Press Release Kinerja APBN 2022, Sosialisasi PMK dan Langkah Strategis Pelaksanaan Anggaran 2023

    Tags