Agenda Nasdem di Makassar, Danny-Fatma Kompak Ucap Terima Kasih

    Agenda Nasdem di Makassar, Danny-Fatma Kompak Ucap Terima Kasih

    MAKASSAR - Walikota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengaku bangga Kota Makassar menjadi lokasi kegiatan akbar yang diselenggarakan Partai Nasdem.

    Hal ini disampaikan Danny Pomanto saat menjamu pengurus pusat Partai Nasdem serta pengurus dan kader Nasdem se-Sulawesi Selatan di Anjungan City of Makassar, Sabtu (24/09/2022).

    "Terima kasih sudah hadir di jamuan makan malam di Anjungan Losari. Makassar dipercaya menjadi tuan rumah kegiatan besar Nasdem adalah kebahagiaan tersendiri, ” Kata Danny Pomanto.

    Tidak lupa Danny Pomanto memperkenalkan para tokoh masyarakat dari seluruh kecamatan. Bagi Danny mereka merupakan simbol kekuatan dan kekompakan masyarakat dalam membangun Makassar.

    "Kekompakan masyarakat adalah kekuatan Makassar. Ijin memperkenalkan tokoh-tokoh masyarakat kami, yang merupakan simpul kekuatan menjadikan Makassar dua kali tambah baik, ” Tuturnya.

    Hal senada disampaikan Wakil Walikota Makassar, Fatmawati Rusdi dalam sambutannya.

    "Menyambung sambutan Pak Wali, terima kasih sudah memilih Makassar menjadi lokasi kegiatan besar, Jalan Sehat dan konsolidasi yang dihadiri 24 kabupaten dan kota se Sulsel, " ucapnya

    Jamuan makan malam ini dihadiri langsung Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali, Ketua Dewan Pakar Nasdem yang juga Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, sejumlah anggota DPR RI, Ketua DPW Sulsel Rusdi Masse beserta Sekretaris DPW Syahruddin Alrief, Forkopimda Kota Makassar, pemuka agama dan para rektor se-Kota Makassar.(***)

    makassar sulsel
    Jurnalis Indonesia Satu

    Jurnalis Indonesia Satu

    Artikel Sebelumnya

    Komitmen Angkat Produk Lokal, Dekranasda...

    Artikel Berikutnya

    Hari Terakhir di Australia, Wakil Walikota...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Deteksi Dini Kanker Kulit, UPK4 Sulsel Gelar Pemeriksaan Gratis Satu Bulan
    Pemprov Sulsel Gelar Kajian Islam Memberantas Korupsi dan Suap Hadirkan Ustadz Erwandi Tarmizi Anwar
    Gubernur Sulsel Hadiri Pelantikan Rektor IPB Prof. Arif Satria
    Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan ke Korban Kebakaran di Jalan Nuri 
    KPPN Bantaeng Gelar Press Release Kinerja APBN 2022, Sosialisasi PMK dan Langkah Strategis Pelaksanaan Anggaran 2023

    Tags